Kode Rahasia Android |
Bicara tentang rahasia tidak hanya kode dan tombol saja tapi juga menu rahasia di Android. Beberapa kode dan tombol rahasia Android ini memang sengaja disembunyikan secara default supaya pengguna tidak salah ketika menggunakannya. Kalo pembaca blog Insomdroid siy kebanyakan opreker ya, jadi sangat wajar sudah banyak yang tahu :D .
Biasanya kode dan tombol rahasia Android ini digunakan para developer untuk mencoba Aplikasinya. Namun ada juga kode rahasia yang bisa kita gunakan untuk mengetes berbagai fitur di Android seperti mengetahui jaringan WIFI, MAC Adress atau mengunci sinyal kita. Kode dan tombol rahasia Android ini berlaku umum untuk semua merk dan ada juga yang hanya bisa digunakan di merk Android tertentu saja.
Tombol Rahasia Android |
Daftar Kode Rahasia Android Semua Merk
*#06# - Mengetahui IMEI Android kita.
*#*#7594#*#* - Mematikan Layar Android kita.
*#*#4636#*#* - Menampilkan informasi Telepon, Baterai, Wifi dan Jaringan Android kita.
*#*#7780#*#* - Mengembalikan pengaturan pabrik alias factory rest.
*#*#225#*#* - Menampilkan even kalender kita
*#*#426#*#* - Mengecek Google Play Service kita
*#*#759#*#* - Mengetahui Google Partner Setup
Buat Kunci Jaringan Operator |
Daftar Kode Rahasia Android Samsung
*#*#34971539#*#* - Menampilkan Informasi Kamera
*#*#197328640#*#* - Mengaktifkan Mode Tes
*#*#232339#*#* - Mengetes WIFI
*#*#1575#*#* - Mengetes GPS
*#*#0*#*#* - Mengetes LCD
*#*#4986*2650468#*#* - Menampilan informasi Android secara lengkap
##778 + Tombol Telepon - Menampilkan menu Flash Samsung
Menu Developer Android |
Daftar Tombol dan Menu Rahasia Android
Tap 5x Build Number Di Pengaturan - Tentang - Menampilkan menu developer
Tap 5x Build Date Di Pengaturan - Tentang - Menampilkan demo mode (hanya di Android M ya)
Tekan Tombol Power+ Vol Up Dari posisi Android Mati - Masuk ke Recovery mode (baca juga pembahasan tentang recovery Android)
Tekan Tombol Power+ Vol Up+ Vol Down Dari posisi Android Mati - Masuk ke Fastboot Mode (Berlaku buat Android tertentu saja)
Demo Mode Android M |
Oke itu tadi kode dan tombol rahasia Android yang Insomdroid ketahui. Pada saat menulis ini Insomdroid menggunakan Nexus 4 dengan OS Android M namun kode, tombol dan menu rahasia Android ini bisa dicoba juga di Android lainnya. Jika ada yang punya kode rahasia Android lainnya, beritahu Insomdroid di komentar ya :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar